Skip to main content

Jam Tangan G-SHOCK x One Piece Hadir di Jakarta

Hiasi pergelangan tangan Anda dengan si Topi Jerami.

Setelah sebelumnya berkolaborasi dengan Dragon Ball Z, kali ini Casio kembali berkolaborasi dengan salah satu serial kartun populer asal Jepang, yaitu One Piece. Kolaborasi ini tentunya sangat disambut meriah oleh para penggemar One Piece, karena bisa menjadi salah satu barang koleksi yang bisa mereka kenakan.

GA-110JOP merupakan nama jam tangan kolaborasi ini. Tidak hanya di Indonesia, jam tangan G-SHOCK x One Piece ini juga tersebar di seluruh dunia dengan jumlah terbatas. Pasar Indonesia hanya kebagian sekitar 104 buah dengan harga retail Ro. 4.799.000.

“Kolaborasi dengan One Piece telah dinantikan oleh begitu banyak penggemar G-SHOCK di Indonesia, sangat jelas terlihat antusiasmenya dari komentar-komentar di media sosial kami,” ujar Riry Silalahi, Marketing Manager Casio Jakarta.

Jam tangan spesial ini menggunakan model GA-110 sebagai kanvas, ini merupakan model yang paling digemari oleh para loyalis G-SHOCK di seluruh dunia. Case-nya hadir dengan ukuran 55mm yang cukup besar. Warna hitam menjadi pilihan sebagai warna dasar, dan keseluruhan jam tangan hadir dengan ilustrasi karakter Monkey D. Luffy. 

Pada bagian dial, di posisi jam 9 menampilan topi jerami Luffy yang sangat ikonis, sementara kata “WANTED” menghiasi dial pada posisi jam 3. LED light yang merupakan fitur khas dari G-SHOCK hadir dengan warna jingga, yang dapat memudahkan Anda dalam membaca waktu dalam keadaan gelap.

Jarum jam dan menit masing-masing menunjuk ke posisi jam 2 dan jam 4, yang jika digabungkan secara visual akan membentuk dua garis diagonal berbentuk "X" dengan warna emas. Ini menggambarkan bekas luka berbentuk X pada dada Luffy, dan juga mengungkapkan kecintaan Luffy akan petualangan dan kisah perburuan harta karun One Piece.

Jam ini memiliki warna dasar hitam, namun grafis yang cukup berat dengan warna merah, putih, yang cukup seimbang, dengan sentuhan emas di beberapa bagian, membuat desain kolaborasi ini terasa sangat spesial.

Kemasannya pun khusus, dilengkapi dengan gambar tulang bersilang kecil sebagai pengganti simbol ‘X’ sebagai simbol yang biasa digunakan untuk produk kolaborasi. Uniknya simbol ini pun dikenal sebagai simbol dari Jolly Roger atau simbol tengkorak Bajak Laut yang kerap terlihat dalam anime One Piece ini.

Selain secara daring melalui situs e-commerce resminya, G-SHOCK x One Piece bisa didapatkan di toko-toko resmi Casio mulai tanggal 26 Oktober 2020.


Ditulis oleh

End of content

No more pages to load